Skripsi Ekonomi ~ Analisis Brand Awareness Pada Jasa Pengiriman Barang PT. Pos Indonesia (PERSERO) Surakarta
Latar Belakang Skripsi
Untuk mengetahui kesadaran terhadap produk jasa pengiriman barang PT. POS INDONESIA, maka perlu dilakukan pengukuran tingkat kesadaran merek (Brand Awareness) pada perusahaan tersebut. Brand Awareness menunjukkan kesanggupan seorang calon pembeli untuk mengenali atau mengingat kembali bahwa suatu merek merupakan bagian dari kategori produk tertentu. (Aaker dalam Durianto, 2001:4). Menurut David A. Aaker untuk mengukur Brand Awareness (kesadaran merek) melalui empat tahap yaitu Top of Mind (puncak pikiran), Brand Recall (pengingatan kembali merek), Brand Recognition (pengenalan merek) dan Unaware Brand (tidak menyadari terhadap merek).
Dari pemaparan latar belakang di atas maka penulis tertarik untuk mengukur Brand Awareness didasarkan pada tingkatan Top of Mind, Brand Recall, Brand Recognition, dan Unaware Brand produk jasa pengiriman barang pada PT. POS INDONESIA Surakarta melalui suatu penelitian yang berjudul: ”ANALISIS BRAND AWARENESS PADA JASA PENGIRIMAN BARANG PT. POS INDONESIA (PERSERO) SURAKARTA”
Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, rumusan masalah yang dapat diambil adalah sebagai berikut: “Bagaimana brand awareness pada masyarakat terhadap jasa pengiriman barang Kantor Pos Solo diukur berdasarkan Top of Mind, Brand Recall, Brand Recognition, dan Brand Unaware?”
Tujuan Penelitian
Tujuan diadakannya penelitian ini ingin mengetahui Pengukuran Brand awareness dengan Top of Mind, Brand Recall, Brand Recognition, dan Brand Unaware.
Kesimpulan
Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan sebelumnya tentang tingkatan brand awareness jasa pengiriman barang Kantor Pos, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut:
a. Kesimpulan analisis karakteristik responden dalam penelitian ini mayoritas berjenis kelamin perempuan yaitu sebesar 59% responden, berusia >22 tahun 48% responden, bertempat tinggal di kecamatan Banjarsari 29% responden, dan berprofesi sebagai pelajar/ mahasiswa 49% responden.
Kesimpulan hasil analisis brand awareness sebagai berikut:
1) Perusahaan jasa pengiriman barang TIKI menempati posisi top of mind yaitu sebesar 67%.
2) Jasa pengiriman barang Kantor Pos menempati posisi brand recall yaitu sebesar 36%.
3) Pada analisis brand recognition didapatkan bahwa sebanyak 21% responden yang perlu diingatkan akan keberadaan jasa pengiriman barang Kantor Pos
4) Pada analisis unaware of brand terdapat 2% responden yang tidak tahu jasa pengiriman barang Kantor Pos. Kebanyakan responden paling banyak mengetahui jasa pengiriman barang Kantor Pos dari teman mereka yaitu sebesar 31% responden.